Minggu, 11 Maret 2012

TULISAN IBD


MANUSIA DAN KEBUDAYAAN

Pada dasarnya, manusia dan kebudayaan itu adalah satu. kita yang menciptakan kebudayaan tersebut, kita pula yang harus menjaga dan melestarikan kebudayaan tersebut. Dan kita juga yang harus memperkenalkan kebudayaan kepada orang lain atau anak-anak kita agar diwaktu mendatang, mereka(anak-anak) dapat meneruskan dan terus melestarikan kebudayaan yang telah kita ajarkan kepada mereka dari kecil, agar mereka terbiasa dengan kebudayaan tersebut.
Dengan kita mengajarkan kebudayaan kepada anak –anak kecil, itu dimaksudkan agar mereka mencintai kebuyaannya, dan supaya tidak terpengaruh oleh kebudayaan dari luar. Karena kebudayaan itu adalah warisan dari nenek moyang kita yang terdahulu. Tapi sudah banyak kebudayaan yang terpengaruh oleh kebudayaan luar, khususnya barat. Maka dari itu,kita harus mengajarkan dan melestarikan, agar tidak terjadi hal seperti itu lagi.
Contoh dari kurangnya pelestarian kebudayaan, saat itu mengapa kebudayaan diperlihatkan pada saat-saat tertentu saja, seperti acara cap go meh, disana pasti terlihat banyak sekali kebudayaan lain yang dipertunjukan.
Berarti kebudayaan tersebut hanya ada saat dibutuhkan atau hanya pada acara-acara tertentu saja. Ini lah kurangnya pelestarian kebudayaan yang ada di negara kita, bahkan ada bangsa barat yang ingin belajar tentang kebudayaan yang ada diindonesia, kenapa kita sebagai warga negara indonesia hanya mengajarkan bangsa asing, lalu  kemana orang-orang asli indonesia, mengapa bukannya kita yang harusnya belajar tentang kebudayaan kita, agar tidak di ambil oleh negara tetangga seperti malaysia. Inilah bukti kelemahan dari pelestarian kebudayaan kita, sehingga diakui oleh negara lain.
Setelah kejadian itu, barulah kita tersadar dan memperlihatklan bahwa itu adalah kebudayaan kita yang diakui oleh negara lain. Kenapa setelah terjadi baru lah kita tersadar, merupakan kelalaian masyarakat sekarang yang tidak mampu menjaga keaslian budaya yang dariman itu merupakan warisan dari nenek moyang kita terdahulu.. Harusnya kita menjaga dan melestarikan, bukannya memperlihatkan bahwa ini adalah kebudayaan kita setelah adanya kejadian tersebut.
Betapa kurangnnya negeri kita terhadap pelestarian kebudayaan yang kita miliki.

manusia dan kebudayaan

 
MANUSIA DAN KEBUDAYAAN
Manusia dapat diartikan sebagai mahluk yang luar biasa kompleks. Manusia juga merupakan mahluk yang sempurna dari mahluk lain,yang biasanya memiliki kedudayaan tersendiri disetiap daerahnya masing-masing. Manusia juga merupakan mahluk sosial yang dapat bersosialisasi dengan yang lainya dan makhluk yang paling sempurna dibanding mahluk lain.
Berikut adalah pengertian menurut para ahli :
1.     NICOLAUS D.
Manusia adalah bhineka, tetapi tunggal. Karena ia adalah jasmani dan rohani,akan tetapi tunggal karena jasmani danrohani adalah merupakan satu barang.
2.     KEES BERTENS
Manusia adalah suatu makhluk yang terdiri dari dua unsur yang kesatuannya tidak dinyatakan.
3.     OMAR MOHAMMAD AL-TOUMY AL-SYAIBANY
Manusia adalah makhluk yang paling mulai,manusiaadalah mahluk yang memiliki 3 dimensi(bada,akal dan roh), manusia dalam pertumbuhanya dipengaruhi faktor keturunan dan lingkungan.
4.     PAULA J.
Manusia adalah makhluk terbuka, bebas memilih makna dan situasi, mengemban tanggung jawab atas keputusan yang hidup secara kontinu serta turut menyusun pola berhubungan dan unggul multi dimensi dengan berbagai kemungkinan.

kebudayaan yaitu sesuatu yang akan memengaruhi tingkat pengetahuan dan meliputi sistem ide atau gagasan yang terdapat dalam pikiran manusia, sehingga dalam kehidupan sehari-hari, kebudayaan itu bersifat abstrak. Kata budaya atau kebudayaan itu sendiri berasal dari bahasa Sanskerta yaitu buddhayah, yang merupakan bentuk jamak dari buddhi (budi atau akal). Bagaimana cara pandang kita terhadap kebudayaan, serta bagaimana cara untuk menetrasi kebudayaan yang faktanya telah mempengaruhi kebudayaan lain.
Manusia dan kebudayaan memiliki hubungan yang sangat erat, dan hampir semua tindakan dari seorang manusia itu merupakan kebudayaan. Manusia mempunyai empat kedudukan terhadap kebudayaan yaitu sebagai berikut :
1) penganut kebudayaan
2) pembawa kebudayaan
3) manipulator kebudayaan
4) pencipta kebudayaan
Dalam sosiologi manusia dan kebudayaan dinilai sebagai dwitunggal, yaitu walaupun keduanya berbeda tetapi keduanya merupakan satu kesatuan. Manusia yang menciptakan kebudayaan tersebut dan manusia pun yang menggunakan sekaligus melestarikan kebudayaanya tersebut.
Manusia dan kebudayaan merupakan salah satu ikatan yang tak bisa dipisahkan dalam kehidupan, karena mahusaii sendirilah yang menciptakan kebuyaanya sendiri. Dan mereka pula  lah yang melestarikan dan menjaga kebudayaan tersebut agar tetap bertahan. Dan mereka akan melestarikanya secara turun temurun agar terus tetap hidup dan berkembang.

 http://abaslessy.wordpress.com/2011/03/15/dengan-hubungan-manusia-budaya-dalam-arsitektur/